Review: Wardah Colorfit Perfect Glow Chusion, Chusion Lokal Harga Terjangkau

Posting Komentar

 

chusion lokal harga terjangkau
sumber: wardahbeauty.com

Sejak pertama kali rilis tahun 2022, Wardah Colorfit Perfect Glow Chusion sudah menarik perhatian saya. Berdasarkan ulasan para beauty vlogger di youtube, sebagian besar merasa puas dengan kualitas yang dipersembahkan Wardah pada seri make up yang mereka luncurkan kali ini.

Jika dilihat dari dari klaimnya, produk ini memiliki formulasi yang ringan dan glow finish seperti kulit natural yang sehat. Dijamin no cakey, no greassy, dan tidak akan terjadi oksidasi yang tinggi. Lantas, bagaimana performanya pada kulit saya yang kering dan sensitif? Yuk, simak ulasan lengkapnya!


Kemasan

chusion lokal harga terjangkau
sumber: dokumentasi pribadi

Kemasan kardus Wardah Colorfit Perfect Glow Chusion berwarna krem. Di bagian belakang kemasannya ada keterangan komposisi bahan, klim produk, nomor BPOM, cara pakai, dan tanggal kadaluwarsa.

Untuk kemasan produknya sendiri berupa compact. Kemasan ini dilengkapi dengan cermin, partisi chusion, aplikator puff, serta stiker pelindung chusion. Pada bagian belakang kemasan compact ini tertera nama brand, nomor shade, serta berat bersih.

chusion lokal harga terjangkau
sumber: dokumentasi pribadi

Berat bersih chusion lokal harga terjangkau ini adalah 15 gram. Selain itu, aplikator puff-nya berbentuk bundar. Teksturnya lembut dan empuk. Wardah memberikan pita yang dijahit dibagian atas puff untuk tempat jari. Hal ini memudahkan pengguna saat mengaplikasikan produk.


Klaim

Berdasarkan keterangan yang tertera di website Wardah Beauty, berikut ini klaim dari produk chusion lokal harga terjangkau ini.

-       Formula ringan, sehingga tidak terasa seperti memakai make up

-       Radiant (glow) finnish

-       High coverage, sehingga dapat menutupi noda bekas jerawat dan warna kulit tidak merata

-       Tidak cakey dan mampu menahan minyak. Make up tahan lama hingga 12 jam

-       Less oxidized, sehingga kemungkinan terjadi perubahan warna saat chusion basah dan setelah kering sangat kecil

-       SkinMatch Technology, sehingga bisa menyatu dengan warna kulit asli

-       Mengandung SPF 33++ untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB


Bagaimana di kulit saya yang kering dan sensitif?

Sebelum saya menceritakan pengalaman saya dalam memakai chusion lokal harga terjangkau Wardah Colorfit Glow Chusion, saya ingin memberikan sedikit informasi tentang kondisi kulit saya. Jadi kulit saya ini kering. Pada kondisi tertentu bahkan sampai mengelupas di bagian tertentu. Kulit saya mudah iritasi karena kandungan parfum pada produk kosmetik atau skincare.

Formulanya memang ringan. Saya tidak merasa memakai make up karena terasa ringan sekali di wajah, sama sekali tidak terasa seperti memakai topeng. Finnishnya memang glow seperti kulit natural yang sehat. Namun, setelah disetting dengan loose powder Wardah Colorfit, hasilnya jadi matte. Mungkin karena finnish look dari loose powdernya matte, jadi hasilnya agak berbeda.

Untuk coverage-nya medium to high coverage. Jika ditumpuk lebih dari satu lapis, hasilnya masih bagus, tidak seperti memakai topeng. Kantung mata saya yang hitam bisa tertutup dengan baik tanpa menimbulkan warna abu-abu. Kalau saya pakai chusion ini, saya jadi tidak perlu memakai concealer. Ya, karena daya tutupnya sekeren itu!

Warna kemerahan di wajah saya juga tertutupi dengan baik. Bekas jerawat pun bisa sirna seketika, haha.

Sayangnya, untuk klaim no cakey tidak berlaku di saya. Chusion lokal harga terjangkau ini hanya bisa bertahan 5 jam di wajah saya. Make up-nya masih ada. Sama sekali tidak memudar. Namun, setelah 5 jam, chusion ini mulai cakey di area smile line dan hidung. Tapi tenang saja. Bagian yang cakey masih bisa di touch up kok.

Kondisi cakey sendiri biasanya terjadi karena kulit tidak cukup terhidrasi. Yah, karena tipe kulit saya memang kering, jadi mungkin itu alasannya kenapa klaim tidak cakey dari Wardah tidak berlaku pada saya. Jadi saya coba lagi dengan mengaplikasikan cukup banyak produk yang mengandung pelembab.

Untuk base sebelum mengaplikasikan chusion Wardah Colorfit ini, saya memakai toner Wardah Lightening, serum Avoskin vitamin C, mousturizer Skintific MSH Niacinamide, dan Sunscreen Skin Aqua UV Whitening Milk SPF 50 PA ++++. Baru setelah itu saya aplikasikan chusion Wardah Colorfit. Nah, baru deh make up-nya tahan tanpa cakey selama kurang lebih 8 jam.

Nah untuk klaim no greassy, ini baru berlaku pada saya. Mungkin karena pada dasarnya kulit saya sudah kekurangan minyak, haha.

Untuk klaim oksidasi, saya acungi jempol pada Wardah. Tidak seperti produk terdahulu, chusion lokal harga terjangkau ini hampir tidak ada oksidasi sama sekali.

Teknologi SkinMatch yang dipromosikan juga terbukti. Setelah diaplikasikan, warna produknya menyatu dengan sempurna dengan warna kulit asli saya sehingga tampak natural.


Tekstur dan Pilihan Warna

Tekstur dari produk ini cenderung cair. Formulanya sangat mudah dibaurkan ke wajah.

Wardah menyediakan delapan pilihan warna, antara lain:

-       11C Pink Fair

-       22N Light Ivory

-       23W Warm Ivory

-       32N Neutral Beige

-       33W Olive Beige

-       42N Neutral Sand

-       43W Golden Sand

-       52N Almond

Delapan pilihan warna tersebut tergolong inklusif jika dibandingkan dengan produk Lightening Series yang hanya menyediakan empat pilihan warna. Dari kulit cerah sampai gelap pun ada. Setiap tingkat kecerahan kulit juga disertai dengan undertone yang berbeda, yakni cool, neutral, dan warm.

Untuk klasifikasi undertone dapat dilihat pada kode shade. C untuk cool undertone. N untuk neutral undertone. Terakhir ada W untuk warm undertone.

Undertone sendiri bisa ditentukan dengan melihat warna urat di pergelangan tangan kita. Jika warna urat kamu didominasi warna ungu, maka itu artinya kamu memiliki kulit dengan undertone cool.

Jika warna urat di pergelangan tangan kamu di dominasi dengan warna hijau, maka itu artinya kulit kamu memiliki undertone warm. Nah, jika warna uratmu ada yang hijau dan ungu, maka artinya kulitmu termasuk undertone neutral.

Warna kulit saya sawo matang dengan undertone warm. Jadi, shade yang saya gunakan adalah 43W Golden Sand.

Supaya tidak salah dalam memilih shade, kamu perlu menentukan undertone dulu ya! Jangan sampai salah pilih undertone supaya make up-nya natural.

Cara Menentukan Undertone Kulit


Harga

Chusion Wardah Colorfit ini harganya sangat ramah di kantong kok. Harganya hanya Rp 105.000 di E-Commerce. Tapi tempo hari saya dapat diskon sih, hehe. Jadi saya bisa beli dengan harga Rp 92.000 saja!

Yuk, pesan Chusion Wardah Colorfit di Wardah Beauty!

Simak juga Rekomendasi Ombre Lips untuk Kulit Sawo Matang

 

Related Posts

Posting Komentar